top of page
Search

PT Equityworld | Wall Street Ambruk, Dow Jones Tergelincir 117 Poin

  • Writer: Equityworld Futures Jakarta
    Equityworld Futures Jakarta
  • Oct 13, 2021
  • 1 min read

PT Equityworld | Bursa saham Amerika Serikat atau Wall Street kembali rontok pada akhir perdagangan Selasa waktu setempat (Rabu pagi WIB) karena investor semakin gelisah menunggu laporan laba emiten kuartal ketiga.

Mengutip Antara, Rabu, 13 Oktober 2021, Indeks Dow Jones Industrial Average terpangkas 117,72 poin atau 0,34 persen menjadi 34.378,34.

Berakhir Melemah, 3 Indeks Utama Wall Street Anjlok | PT Equityworld


Lalu indeks S&P 500 berkurang 10,54 poin atau 0,24 persen menjadi 4.350,65. Pun indeks Komposit Nasdaq ditutup merosot 20,28 poin atau 0,14 persen, menjadi 14.465,92.


Volume transaksi di bursa saham New York mencapai 9,17 miliar saham, atau berada di bawah rata-rata yang mencapai 10,80 miliar selama 20 hari terakhir.

Enam dari 11 sektor utama S&P 500 berakhir di zona merah, dengan sektor layanan komunikasi dan teknologi masing-masing melemah 1,05 persen dan 0,51 persen. Sementara itu, sektor real estate meningkat 1,34 persen, dan menjadi kelompok dengan kinerja terbaik.

Sementara itu, The Fed diperkirakan merilis risalah pertemuan kebijakan terakhirnya pada Rabu waktu setempat. Setelah itu, para pelaku pasar akan mencari petunjuk tentang kapan bank sentral AS mulai mengurangi stimulus moneternya.

Adapun laporan keuangan emiten yang tidak resmi sudah dimulai minggu ini. Saham JPMorgan Chase & Co turun 0,8 persen, dam indeks bank S&P 500 turun tipis 0,6 persen.

Adapun Tesla naik 1,7 persen setelah kendaraan listrik terjual sebanyak 56.006 unit atau tertinggi sejak Tesla memulai produksinya di Shanghai. Kenaikan saham Tesla ini memberikan dorongan terbesar bagi S&P 500 dan Nasdaq.

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page