top of page
Search

PT Equityworld | Perdagangan Saham Cuma 2 Hari, IHSG Diramal Menguat

  • Writer: Equityworld Futures Jakarta
    Equityworld Futures Jakarta
  • May 10, 2021
  • 2 min read

PT Equityworld | Perdagangan Saham Cuma 2 Hari, IHSG Diramal Menguat


PT Equityworld | Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (10/5/2021) ini diprediksi akan dapat menguat sejalan dengan pasar saham Asia.


Namun demikian, perlu dicermati bahwa perdagangan pekan ini hanya akan berlangsung dua hari jelang libur lebaran yang akan dimulai Rabu (12/5/2021).


Pada akhir pekan lalu, Jumat (7/5/2021) IHSG berakhir di 5.928,309 atau terkoreksi tipis 0,7% sepanjang hari.


Reliance Sekuritas Indonesia menyebutkan sentimen untuk pasar saham dalam negeri datang dari cipratan kenaikan pasar Amerika Serikat, sejalan juga dengan pasar saham Asia. Akhir pekan lalu Wall Street baik ke rekor terbaru karena laporan data tenaga kerja AS yang rendah.


Rendahnya data ketenagakerjaan ini meredakan kekhawatiran pasar tentang inflasi yang lebih tinggi dan pengurangan stimulus.


Hal ini dinilai akan mendorong agenda ekonomi US$ 6 triliun Presiden Joe Biden dan alasan The Fed mempertahankan sikap akomodatifnya terhadap kebijakan moneter. Selanjutnya investor akan terfokus pada data tingkat inflasi di China dan berhati-hati akan penutupan market dalam negeri akibat libur lebaran.


NH Korindo Sekuritas menyebutkan dengan hanya 2 hari perdagangan dan masih minimnya katalis positif baru, pekan ini pergerakan pasar diperkirakan masih akan terbatas dengan kecenderungan melemah.






Artha Sekuritas memprediksi untuk perdagangan hari ini pasar akan menguat. Pergerakan pada awal pekan akan minim sentimen dari data perekonomian.


Investor diperkirakan akan melakukan bargain hunting melihat pelemahan saat ini telah menyentuh level support dan berada di area jenuh jual.


Dari segi teknikal, MNC Sekuritas menyebutkan pergerakan IHSG masih cenderung terkoreksi dahulu ke area 5.910. Apabila IHSG sanggup bertahan di atas level supportnya 5.883, maka gerakan ini merupakan akhir koreksi dari IHSG, selanjutnya IHSG masih berpeluang menguat ke area 6.000-6.030.


Untuk hari ini IHSG diprediksi akan bergerak di kisaran support 5.880 dan 5.735 serta resisten di 6.115 dan 6.230.



 
 
 

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page