top of page
Search

PT Equityworld | Bursa Asia Dibuka Mixed, Shanghai dan KOSPI Lagi Kurang Happy

  • Writer: Equityworld Futures Jakarta
    Equityworld Futures Jakarta
  • Jan 19, 2021
  • 1 min read

PT Equityworld | Bursa Asia Dibuka Mixed, Shanghai dan KOSPI Lagi Kurang Happy


PT Equityworld | Bursa saham Asia dibuka bervariasi, mayoritas menguat pada perdagangan Selasa (19/1/21), seiring aksi investor yang menunggu komentar dari calon Menteri Keuangan (Menkeu) Janet Yellen yang dipilih oleh Presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Joe Biden.


Hanya indeks Shanghai Composite China dan KOSPI Korea Selatan yang dibuka di zona merah hari ini. Shanghai Composite China dibuka melemah tipis 0,01% dan KOSPI Korea Selatan dibuka turun 0,03%.


Sedangkan sisanya dibuka di zona hijau. Indeks Nikkei Jepang dibuka menguat 0,48%, Hang Seng Hong Kong dibuka melesat 0,82%, dan Straits Times Index (STI) Singapura naik tipis 0,03%.





Sementara itu, bursa saham Negeri Paman Sam pada perdagangan Senin (18/1/21) tidak dibuka karena sedang libur memperingati hari Martin Luther King.


Pelaku pasar saat ini tengah fokus dan menunggu komentar dari calon Menkeu AS, Janet Yellen yang dipilih oleh Presiden terpilih Joe Biden.


Mantan Ketua Federal Reserve (The Fed) itu pada Selasa hari ini akan berbicara kepada Komite Keuangan Senat bahwa pemerintah harus "bertindak besar" dengan paket bantuan Covid-19, menurut Reuters, mengutip pernyataan pembukaan yang disiapkan di depan komite.


Sementara itu, Wall Street Journal melaporkan bahwa Yellen diharapkan menjelaskan bahwa AS tidak membuat dolar makin lemah.


Pasar juga mencermati perkembangan virus corona (Covid-19). Kepala Organisasi Kesehatan Dunia memperingatkan Senin tentang "kegagalan moral yang dahsyat" karena peluncuran vaksin yang tidak adil.

 
 
 

Recent Posts

See All

Comentarios


bottom of page