top of page
Search

Equity World | Bursa Asia Menguat, Investor Cermati Saham Supplier Apple

  • Writer: Equityworld Futures Jakarta
    Equityworld Futures Jakarta
  • Oct 19, 2021
  • 1 min read

Equity World | Bursa Asia Menguat, Investor Cermati Saham Supplier Apple


Equity World | Bursa saham Asia Pasifik menguat pada perdagangan Selasa pagi (19/10/2021) seiring indeks S&P 500 catat kenaikan empat hari berturut-turut di wall street.


Di Jepang, indeks Nikkei 225 naik 0,46 persen pada awal perdagangan. Indeks Topix menanjak 0,36 persen. Indeks Korea Selatan Kospi bertambah 0,8 persen.


Demikian juga bursa saham di Australia. Indeks ASX 200 menanjak 0,31 persen. Bank sentral Australia akan rilis pertemuan kebijakan pada Oktober 2021.







Indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,22 persen. Investor juga memonitor supplier Apple di Asia setelah umumkan produk baru pada Senin.


Di Jepang, saham Taiyo Yuden turun 4,09 persen. Saham Murata Manufacturing melemah 2,1 persen. Demikian dilansir dari CNBC, Selasa (19/10/2021).


Di Wall Street, indeks S&P 500 menanjak 0,34 persen menjadi 4.486,46. Indeks Nasdaq bertambah 0,84 persen menjadi 15.021,81. Indeks Dow Jones susut 36,15 poin ke posisi 35.258,61.


Indeks dolar AS berada di posisi 93,94. Indeks dolar AS ini menguat dari posisi sebelumnya 93,9. Yen Jepang diperdagangkan di kisaran 114,28 per dolar AS.


Harga minyak bervariasi pada jam perdagangan di Asia. Harga minyak Brent melemah ke posisi USD 84,28 per barel. Harga minyak berjangka Amerika Serikat naik 0,13 persen ke posisi USD 82,55 per barel.



 
 
 

Recent Posts

See All

Comentarios


bottom of page