Equity World | Harga Emas Terus Cetak Rekor Baru, Bitcoin Malah Nyungsep
- Equityworld Futures Jakarta
- Aug 15, 2019
- 1 min read
Equity World | Harga Emas Terus Cetak Rekor Baru, Bitcoin Malah Nyungsep Equity World | Merebaknya isu resesi ekonomi global menjadi sentimen kenaikan harga emas dunia. Namun sentimen ini ternyata tidak berpengaruh pada harga Bitcoin yang dijuluki emas digital. Pada perdagangan hari Kamis (15/9/2019) pukul 09:00 WIB, harga emas kontrak pengiriman Desember di bursa New York Commodity Exchange (COMEX) menguat 0,29% ke level US$ 1.532,2/troy ounce (Rp 689.736/gram). Pada posisi tersebut, harga emas merupakan yang tertinggi sejak April 2013 atau enam tahun lalu. Ketakutan investor akan kondisi perekonomian global kembali mencuat setelah melihat data imbal hasil (yield) dari obligasi pemerintah Amerika Serikat (AS). Pada dini hari tadi, yield obligasi pemerintah AS tenor 2 tahun ada di level 1,974%. Sementara yang bertenor 10 tahun sebesar 1,5826%. Dari data tersebut terlihat bahwa yield obligasi jangka pendek (2 tahun) lebih tinggi ketimbang jangka panjang (10 tahun), atau biasa disebut dengan inversi. Equity World Naik Lagi, Harga Emas Antam Dijual Rp 759.000/Gram | Equity World Reli kenaikan harga emas berbanding terbalik dengan harga Bitcoin. Mengutip Coindesk, dalam seminggu terakhir harga Bitcoin malah dalam tren menurun. Hari ini (15/8/2019) pukul 10.00 WIB, harga Bitcoin di kisaran US$10.043,19 per koin atau setara Rp 140,6 juta. Dalam 24 jam terakhir harga Bitcoin sudah jatuh 5,72%. Artinya, investor sudah mencatatkan kerugian US$ 609,89 atau setara Rp 8,54 juta. Fakta ini menunjukkan Bitcoin belum bisa disebut sebagai emas digital. Pasalnya, Bitcoin belum dijadikan aset save haven ketika banyak investor memilih menghindari aset-aset berisiko.
Recent Posts
See AllEquityworld Futures | Buka Mata Pasang Telinga! Ada Kabar Genting dari AS-Jepang-RI Equityworld Futures | Pasar keuangan Indonesia babak...
Equityworld Futures | Kepada Pemilik Emas Silahkan Senyum Lagi, Harganya Terbang Equityworld Futures | Harga emas pelan-pelan naik...
Equityworld Futures | Bursa Wall Street Selasa Berakhir Naik Terbantu Hasil Positif Pendapatan Perusahaan Equityworld Futures | Bursa...
Comments